DIFABIS (Difabel BAZNAS BAZIS) Kini Hadir Di Kantor Walikota Adm Jakarta Selatan
Wali Kota Administrasi Jakarta Selatan Munjirin meresmikan Cafe Difabis, di Selasar Kantor Wali Kota Administrasi Jakarta Selatan, Minggu (18/12) malam.
Dalam kegiatan tersebut turut hadir Ketua Baznas (BAZIS) Provinsi DKI Jakarta Akhmad H. Abubakar, Sekretaris Kota Administrasi Jakarta Selatan Ali Murthadho, Kepala BNN Kota Jakarta Selatan Kombes Ahmad Gozali, dan para Asisten Setko Kota Administrasi Jakarta Selatan.
Cafe yang dibangun oleh Baznas (BAZIS) Kota Jakarta Selatan ini pegawainya merupakan orang disabilitas, dan Cafe Difabis saat ini menyediakan kopi, teh dan juga beberapa roti.
Munjirin mengatakan, selasar Kantor Wali Kota Jakarta Selatan dipilih sebagai lokasi Cafe Difabis karena tempatnya strategis.
Sementara, Ketua Baznas (BAZIS) Provinsi DKI Jakarta Akhmad H Abubakar mengatakan, berdirinya Cafe Difabis ini adalah hasil kolaborasi antara Baznas (BAZIS) Kota Adm Jakarta Selatan dengan Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Selatan.
"Tujuan utama dari cafe ini adalah untuk memberdayakan orang dengan kondisi disabilitas, yang merupakan kewajiban kita," katanya.
Alhamdulillah sahabat, Coffe Difabis ini merupakan program pemberdayaan untuk para disabilitas dengan cara yang berbeda dan program ini dapat terlaksana dari dana zakat, infaq dan sedekah yang ditunaikan di BAZNAS (BAZIS) DKI Jakarta.
Terus bantu kami ya sahabat, agar program kebaikan ini dapat terus dilaksanakan dan semakin luas manfaatnya dengan menunaikan Zakat, Infaq dan Sedekah terbaikmu melalui https://simpulkebaikan.id/bayarzakat/